GREATINFOKINI.COM - Budayawan dan seniman Butet Kartaredjasa sindir Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta soal revitalisasi Taman Ismail Mar...
GREATINFOKINI.COM - Budayawan dan seniman Butet Kartaredjasa sindir Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta soal revitalisasi Taman Ismail Marzuki atau TIM. Sampai bawa bawa Indonesia belum berubah jadi Suriah
Butet menyesalkan nih, kenapa revitalisasi Taman Ismail Marzuki di era Gubernur DKI Jakarta itu mengorbankan jejak sejarah seni dan budaya di TIM, bangunan lama yang bernilai sejarah kini diratakan dan diganti dengan bangunan baru.
Butet bertanya tanya kenapa revitalisasi TIM yang dijalankan Gubernur DKI Jakarta, malah membinasakan dan meniadakan sejarah. Yuk simak yuk bestie Hopers selengkapnya.
Butet Kartaredjasa memosting kunjungan ke TIM yang sudah berubah karena proyek revitalisasi.
Kini, kata Butet, bangunan lama seni dan budaya di TIM telah diganti dengan bangunan baru.
"Semua bangunan ruang ruang presentasi kesenian, gedung pameran maupun panggung pertunjukan, hilang tanpa ada bekasnya. Jika terhitung sejak akhir 1960an di awal berdirinya, jejak Taman Ismail Marzuki sudah hilang sama sekali," tulis Butet dikutip Hops.ID dari akun Instagram @masbutet, Selasa 21 Juni 2022.
Butet ngaku termangu melihat jejak sejarah TIM yang telah binasa oleh revitalisasi. Kondisi itu, Butet mengandaikan seakan harus mulai lagi dari nol membangun pusat kesenian atau kebudayaan TIM.
"Jangan jangan memang begitulah selera arsitektur modern: merevitalisasi adalah membinasakan dan meniadakan sejarah, meratakan tanah, dan bikin bangunan baru yang terasa congkak. Ironis banget ya: arsitektur kan sesungguhnya juga kerja kebudayaan?" tulisnya.
Butet sindir selera Gubernur DKI: Tak punya adab hormati sejarah budaya, ingat Indonesia belu berubah jadi Suriah (Instagram @masbutet)
Gubernur DKI yang tak punya adab arogan
Nah Butet melanjutkan dengan sindiran kepada Gubernur DKI Jakarta. Budayawan itu menuding pembinasaan sejarah bangunan dan seni di TIM itu adalah ambisinya gubernur.
"Atau jangan2 ini memang selera penguasanya, gubernur DKI, yang tidak memiliki adab dan kemauan menghormati sejarah dan kebudayaannya. Ingat lho,…. Indonesia belum berubah jadi Suriah. Tapi arogansi dan keganasan “membinasakan” sudah merperlihatkan tanda2nya," tulis Butet.
Seniman asal Yogyakarta ini mengkritik alih status TIM dari sebelumnya sebagai institusi sosial berupa yayasan menjadi institusi bisnis dengan bentuk perseroan terbatas.
"Jelas sekali maksudnya: pendidikan dan kebudayaan bukan dimaknai sebagai investasi demi melahirkan manusia2 berkualitas. Demi masyarakat yang beradab. Tapi menjadikannya matarantai industri untuk menangguk laba se-banyak2nya," tulisnya.
Anies Baswedan berpeluang diusung capres dari PKS (Instagram @relawanies)
Postingan Butet itu ditanggapi oleh aktris Happy Salma.
"Sampai belum berani menginjak kan kaki lg ke sana! Takut menangis sedih!!!! Semua kata2 yang di tulis mas butet ini saya sehati! Setuju!" balasnya.
Nah gimana bestie Hopers tanggapanmu soal sindiran dan kritikan Butet kepada Gubernur DKI Jakarta ini.***
S:HopsID