GREATINFOKINI.COM - Anggota Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Poengky Indarti tidak mau berspekulasi perihal kemungkinan ad...
GREATINFOKINI.COM - Anggota Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Poengky Indarti tidak mau berspekulasi perihal kemungkinan adanya dugaan cinta segitiga antara istri Irjen Ferdy Sambo dengan Brigadir J.
Karena, kasus baku tembak ajudan Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo itu sampai dengan hari ini masih terus dicari tahu tim penyidik Polres Jakarta Selatan yang telah menangani kasus tersebut. Benarkah ada cinta segitiga antara istri Irjen Ferdy Sambo dengan Brigadir J?
“Waduh (soal cinta segitiga) saya tidak mau berspekulasi,” kata Poengky dikutip dari PojokSatu.id, Selasa 12 juli 2022.
Ketika ditanya beranikah polisi pangkat Brigadir melakukan pelec*han s*ksual terhadap istri Ferdy Sambo, Poengky juga enggan mengomentarinya.
Baca Juga: Sopir dan Ajudan Kadiv Propam Ferdy Sambo Ditembak, Warganet Ragu: Masa Bawahan Berani Lecehkan Istri Atasan?
Karena sekarang ini, Kompolnas juga terus memantau perkembangan proses penyelidikan kasus baku tembak tersebut.
“(Soal berani atau tidaknya) Kompolnas akan memantau proses pemeriksaan kasus ini,” jawabnya.
Poengky menyatakan, Kompolnas sampai saat ini berpegang pada pernyataan Mabes Polri yang disampaikan oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan.
Sementara Putry Sambo, istri Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo dan ajudannya, Bharada E harus dilindungi.
S:Buletindewata.com